Jumat, September 21, 2007

LA Light StreetBall 2007: Bibit Baru Bermunculan

Gelaran basket jalanan LA Ligth StreetBall 2006 di Pelataran Parkir Club Store Medan, jadi ajang unjuk gigi para mania basket Kota Medan. Dari ajang ini jelas sekali kalau orang Medan punya respon luar biasa di olahraga ini.

Public Relation Officer Arena StreetBall Nasional Troy Reza Warokka menilai banyak sekali peballer (istilah untuk peserta streetball-red) berbakat yang ingin ikut serta di ajang kompetisi berseri nasional ini. Sayang mereka terpaksa menolaknya karena masih di bawah usia 18 tahun. “Pesertanya membludak sampai 43 tim, kami tidak memperhitungkan ini sebelumnya,” ujar Reza Warokka kepada Global, Minggu (4/6).

Even kemarin merupakan lanjutan dari serangkaian roadshow di 11 kota di Indonesia. Kota Medan merupakan kota ke-9. Para pebasket Medan, menurut Reza, memiliki skill dan teknik permainan yang cukup baik dan tak kalah dengan pebasket daerah lain. “Terutama mereka yang lolos menjadi delapan pemain terbaik yang akan mewakili Medan ke babak selanjutnya,” ungkap Reza lagi.

Pada gelaran LA Ligth StreetBall di Medan, tim Brondong Ballers berhasil keluar sebagai juara pertama setelah mengalahkan Lunatics di partai final. Untuk ajang Rim Shakers Jack dari tim Brondong Ballers berhasil meraih juara, disusul Ruben dari tim Lunatics di tempat kedua.

Dari even kemarin juga ditetapkan delapan pemain yang lolos ke babak Regional Play Off di Solo Agustus mendatang. Mereka adalah Alpin (Brondong Ballers), Denny (Mix Style), Edwin (Brondong Ballers), Herry (Harlem Beat), Marshal (Brondong Ballers), Lana (Harleem Street), Jack (Brondong Ballers), Andre (Mix Style).

Event LA Light StreetBall ini menyediakan hadiah sebesar Rp 10 juta bagi juara pertama, dan Rp 5 juta untuk juara kedua. Selain itu, untuk ajang Rim Shaker Contest juara berhak atas hadiah Rp 1 juta dan runner up Rp 750 ribu. Untuk Battle Breaker menyediakan hadiah Rp 1,5 juta bagi pemenang pertama dan runner up Rp 1 juta. Sedangkan bagi pemain terbaik yang masuk ke City Selection masing-masing mendapatkan uang sebesar Rp 1 juta.

Foto : Tim Brondong Baller (putih) vs tim Bolon Streetball (merah) pada babak perdelapan final. Brondong menang 24-11 dan melaju ke semifinal

oktavia dp >> post|jakarta

1 komentar:

Anonim mengatakan...

yuhuuuuuu,,,coolll